Senin (12/9) Mahasiswa Kalbis Institute kembali menorehkan prestasi di tingkat Nasional. Sofie Kemala Fatiha, Mahasiswa Program Studi Manajemen 2019 berhasil keluar sebagai Juara 1 Lomba Renang Gaya Punggung 50 Meter Wanita pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Akuatik 2022, Festival Akuatik Indonesia (FAI) 2022. Kejurnas ini dilaksanakan oleh Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI).

Pelaksanaan FAI 2022 dilaksanakan dengan harapan untuk bisa kembali menggairahkan jalur pembinaan atlet yang sempat terganggu pandemi Covid-19 yang membuat pelaksanaannya terhenti selama 2 tahun.

Kejurnas Akuatik dalam Festival Akuatik Indonesia melombakan 4 disiplin olahraga yakni renang, polo air, loncat indah, renang artistik, serta renang master. Dilaksanakan di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno Jakarta, pelaksanaan kompetisi renang ini telah berlangsung sejak tanggal 26 Juli 2022 hingga 2 Agustus 2022.

“Persiapan saya dalam menghadapi lomba ini yakni dengan latihan 2 kali dalam sehari yang saya lakukan rutin setiap hari, sehingga Alhamdulillah saya bisa mencapai hasil memuaskan dan sesuai ekspetasi” Ujar Sofie ketika ditanya seperti apa persiapannya.

Terkait hal komitmen Kalbis Institute untuk mendukung prestasi mahasiswa melalui kompetisi juga disampaikan oleh Hastanti Retno Krisna Sari, S.T., M.M. selaku Wakil Rektor I Kalbis Institute bidang Akademik, “Kalbis Institute selalu berupaya untuk mendukung prestasi mahasiswa dalam berbagai bidang dan berbagai kegiatan, hal ini bertujuan untuk mendorong mahasiswa agar mampu menjadi insan yang tidak hanya unggul dalam bidang akademik namun juga unggul dan berprestasi dalam bidang non-akademik”.

Leave a Reply